Sekretariat dan Pokja II TP PKK Nagari Gurun Kecamatan Sungai Tarab Raih Terbaik III Sumbar

    Sekretariat dan Pokja II TP PKK Nagari Gurun Kecamatan Sungai Tarab Raih Terbaik III Sumbar
    Foto : Dok. indonesiasatu.co.id

    TANAH DATAR - Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Nagari Gurun Kecamatan Sungai Tarab Kabupaten Tanah Datar meraih terbaik III Tingkat Provinsi Sumatera Barat pada lomba Gerakan PKK Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2021.

    Hal tersebut diumumkan saat pembukaan Jambore Kader PKK Berprestasi Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2021, Rabu (07/07) di Pantai Gondoriah Kota Pariaman.

    Sebelumnya saat pelepasan kontingen Tanah Datar di aula Kantor PKK Bupati Tanah Datar Eka Putra menyampaikan selamat melaksanakan jambore, jaga kesehatan, mengingat angka terkonfirmasi positif covid-19 di Sumatera Barat masih tinggi.

    “Selalu patuhi protokol kesehatan, masker jangan dilepas saat berjambore, pakai handsanitizer, jaga stamina tubuh karena fisik yang kuat sangat diperlukan saat ini, ”ujarnya.

    Terkait prestasi yang diraih Bupati Eka Putra sampaikan rasa syukur dan beri apresiasi kader PKK Tanah Datar yang telah berupaya keras melalukan berbagai gerakan 10 Program Pokok PKK di Kabupaten Tanah Datar mulai dari pengurus kabupaten hingga nagari.

    Prestasi yang diraih Kabupaten Tanah Datar tersebut yaitu terbaik III Sekretariat TP PKK Nagari Gurun dan Terbaik III Pokja II UP2K PKK Tiga Putra Nagari Gurun Kecamatan Sungai Tarab.

    Bupati Eka Putra yang langsung hadir saat pembukaan tersebut dan menyaksikan penampilan kader PKK Tanah Datar, sangat puas dan bangga dengan yel-yel yang dibawakan kader PKK Tanah Datar ditambah lagi Wakil Gubernur Audy Joinaldi, Ketua TPPKK beserta Wakil TP PKK Provinsi Sumatera Barat serta hadirin yang hadir turut bergoyang bersama tim yel-yel PKK Tanah Datar.

    Pada kesempatan yang sama ketua TP PKK Tanah Datar Ny. Lise Eka Putra turut menyampaikan rasa syukur dan bangga dengan kader PKK Tanah Datar yang telah berbuat dan memberikan yang terbaik untuk Kabupaten Tanah Datar Luhak Nan Tuo.

    “Kita sangat bersyukur, bangga dan juga sampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi bagi kader PKK Tanah Datar mulai dari kabupaten hingga nagari yang telah berkerja sungguh-sungguh untuk kemajuan PKK di Tanah Datar.

    Ny. Lise juga berharap kepada kader PKK untuk terus bersemangat walau saat ini di tengah pandemi Covid-19.

    “Mari terus berkarya dan ikut berkontribusi mendukung pembangunan daerah, TP PKK sebagai mitra pemerintah dan langsung menyentuh masyarakat sudah seharusnya terus berinovasi dan ikut aktif mengajak masyarakat patuh dengan protokol kesehatan demi memutus mata rantai penyebaran covid-19″, tambahnya.

    Ny. Lise juga berharap TP PKK Tanah Datar terus menampilkan yang terbaik pada lomba-lomba yang masih terus berlanjut hingga penutupan jambore Kamis sore.

    Ketua TP PKK Provinsi Sumatera Barat Ny. Harneli Mahyeldi sampaikan jika jambore kader PKK ini sebetulnya dilaksanakan tahun 2020, namun baru terlaksana di tahun 2021 walau masih di tengah pandemi, untuk itu Ny. Harneli berharap seluruh peserta dari kabupaten dan kota se-Sumatera Barat serta pengunjung untuk menerapkan prokes yang ketat dan peserta harus sudah dilakukan rapid antigen.

    “Jika ada peserta kabupaten dan kota yang terindikasi positif maka ditunda keberangkatan, ” ujarnya.

    Ny. Harneli menyebut jambore kader PKK tingkat provinsi ini merupakan reward dari kader PKK kabupaten dan kota se-provinsi Sumatera Barat dan berharap pada kader untuk dapat mensosialisasikan kepada masyarakat tentang bahaya covid-19.

    Sementara itu Wakil Gubernur Sumatera Barat Audy Joinaldy mengatakan walau jambore PKK ini di tengah pandemi namun ini juga sebagai motivasi bagi kader PKK dari tingkat provinsi hingga ke tingkat nagari dan juga untuk memberikan informasi kepada masyarakat luas tentang 10 program pokok PKK.

    Wagub juga berharap agar kegiatan ini terus berlanjut dan bergilir di setiap kabupaten dan kota di Provinsi Sumatera Barat. Pemprov akan memberikan dukungan dan perhatian, menfasilitasi serta mendorong gerakan PKK terus tumbuh dan berkontribusi terhadap pembangunan Sumatera Barat. (JH)

    sungaitarab tanahdatar
    Joni Hermanto

    Joni Hermanto

    Artikel Sebelumnya

    MUI Tanah Datar Gelar Pertemuan Ulama Berfatwa

    Artikel Berikutnya

    SLB dan Panti Asuhan Waraqil Jannah Paninjauan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hendri Kampai: Indonesia Hanya Butuh Pemimpin Jujur yang Berani
    Bakamla RI Berikan Pertolongan Medis ABK KM Lintas Samudra 2 di Perairan Natuna
    Cegah Paham Radikalisme, Polri Tekankan Pentingnya Upaya Kontra Radikal 
    Hendri Kampai: Jika Anda Seorang Pejabat, Sebuah Renungan dari Hati ke Hati
    Hendri Kampai: Indonesia Baru, Mimpi, Harapan, dan Langkah Menuju Perubahan

    Ikuti Kami